Sejarah

A. Sejarah Pendirian

Magister manajemen pendidikan tinggi UMSU berdiri pada 23 September 2016, berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor 360/KPT/I/2016 dari Kementerian Ristekdikti RI atas nama pejabat Ani N. Azizah. Berdasarkan izin pendirian tersebut, maka pihak Rektorat UMSU mengangkat pimpinan Program Studi yakni Dr. Sulhati, MA sebagai Ketua Program Studi dan Indra Prasetia, S.Pd, M.Si sebagai Sekretaris Program Studi (Priodesasi, 2016-2020). Pada masa tersebut Pascasarjana dipimpin oleh Prof. Dr. Ediwarman, SH, MH sebagai Direktur Pascasarjana UMSU. Selanjutnya priodesasi 2020 – 2024 dengan Ketua Program Studi Dr. Sulhati, MA dan Sekretaris Program Studi Dr. Indra Prasetia, S.Pd, M.Si. pada masa ini Direktur Pascasarjana UMSU dipimpin oleh Dr. Syaiful Bahri, MAP. Dalam perjalanan kepemimpin prodi di masa ini, pada tanggal 1 Mei 2021, Dr. Sulhati, MA meninggal dunia dan pada kepemimpinan Program Studi dijabat oleh DR. Indra Prasetia, S.Pd, M.Si sebagai Ketua Program Studi dan Dr. M. Isman, M.Hum sebagai Sekretaris Prodi (Priode 2022-2026).Dimana pada masa ini kepemimpinan Pascasarjana dipimpin oleh Prof. Dr. Triono Eddy, SH, M.Hum.

B. Perkembangan Program Studi

Dalam perjalanannya, sejak pendirian Magister Manajemen Pendidikan Tinggi (MMPT) resmi menerima mahasiswa baru pada Semester Genap 2016/2017 sebanyak 31 mahasiswa mendaftar. Perkembangan mahasiswa selanjutnya T.A 2017/2018 sebanyak 39 orang, T.A 2018/2019 sebanyak 72, T.A 2019/2020 sebanyak 144 orang dan T.A 2020/2021 sebanyak 247 orang, dan 2021/2022 sebanyak 360, serta T.A 2022/2023 sebanyak 399. Perkembangan jumalah mahasiswa MMPT ini tentunya atas dasar kepercayaan masyarakat terhadap MMPT yang sangat tinggi. Dalam 2 (dua) tahun sejak pendirian, Prodi ini telah mencapai Akreditasi nilai B (Kategori Baik) pada 2019 (masa akreditasi 2019-2024) oleh BAN PT dengan SK No 458/SK/BAN-PT/Akred/M/III/2019 melalui assesmen lapangan oleh assesor BAN PT yakni Prof. Dr. Sugiyono, M.Pd (UNY) dan Dr. Sudarman, M.Pd (UNP) pada tanggal 24-25 Februari 2019. Kemudian melalui proses ISK atau instrumen suplemen konversi, Prodi MMPT mendapat nilai kategori “Sangat Baik” pada tanggal 22 Februari 2023 berdasarkan SK No 586/SK/BAN-PT/Ak.KP/II/2023.